Materi PAI dan Budi Pekerti Kelas 1 bab 1 semester 1 - Masyarakat Mekah Sebelum datang islam
Setelah kemarin kita sudah memberikan materi tentang Kisah kelahiran Nabi Muhammad kali ini kita akan mengajarkan tentang...Materi PAI dan Budi Pekerti Kelas 1 bab 1 semester 1 - Masyarakat Mekah Sebelum datang islam
B. Masyarakat Makkah Sebelum Islam Datang
Masyarakat Makkah sebelum Islam datang
berada dalam kondisi jahiliyah.
Jahiliyah artinya masa kegelapan dan kebodohan,
jauh dari nilai-nilai kebenaran.
Di bawah ini beberapa kebiasaan penduduk
Makkah sebelum Islam datang.
1. Kebiasaan Menyembah Berhala
Sebelum Islam datang, penduduk
Makkah memiliki kebiasaan
menyembah berhala.
Menurut mereka, berhala dapat
memberikan rejeki dan perlindungan.
Menurut kalian, apakah berhala
dapat memberikan rejeki dan perlindungan
padahal berhala itu buatan manusia.
Gambar 1.2 Perbuatan
dilarang menyembah be-
Sumber: Dokumen per
Ceria dan Takwa dengan Pendidikan Agama Islam Kelas 1 SD/MI
2. Tidak Menghargai Ibu
Selain menyembah berhala, kebiasaan lain masyarakat Makkah adalah tidak menghargai ibu.
Mereka menganggap bahwa laki-laki lebih mulia dari pada wanita.
Bahkan, sebagian dari mereka mengubur hidup-hidup anak perempuan.
Begitu buruk perilaku jahiliyah penduduk
Makkah sebelum Islam datang.
Kita harus menghindari perilaku tersebut.
3. Akhlak yang Tidak Baik
Sebelum Islam datang, penduduk Makkah
memiliki akhlak yang tidak baik.
Di bawah ini adalah contoh akhlak yang tidak baik dari penduduk Makkah jahiliyyah.
a. Minum khamr yang membuat mabuk.
b. Berjudi serta membunuh.
c. Berzina dan perbuatan yang tidak baik lainnya.
Setelah Islam datang, Islam mengajarkan tauhid
yaitu menyembah hanya kepada Allah Swt.,
berbakti kepada ibu dan ayah serta
berakhlaqul karima, sehingga senantiasa
menjauhi perilaku yang tidak baik.
Simak Videonya :
Belum ada Komentar untuk "Materi PAI dan Budi Pekerti Kelas 1 bab 1 semester 1 - Masyarakat Mekah Sebelum datang islam"
Posting Komentar
Trimakasih sudah membaca artikel kami, silahkan tinggalkan komentar jika ada keluhan mengenai link yang mati atau artikel rusak silahkan laporkan kepada kami ya !!!!